Minggu, 29 Juli 2012

Gantungan kunci keropi

Gantungan Kunci Keropi
Cara membuat :
1. Membuat pola dari kertas kemudian di gunting.
2. Gunting kain flanel sesuai pola yang sudah dibuat di kertas.
3. Pasang mata dan buat bentuk mulut pada kain flanel bentuk keropi. Untuk memasang mata bisa menggunakan lem tembak. Untuk membuat mulut menggunakan tusuk tikam jejak.
4. Gabungkan kedua lembar kain flanel bentuk keropi, jahit sekelilingnya menggunakan tusuk feston. Sisakan sedikit bagian untuk memasukkan dakron kemudian setelah selesai memasukkan dakron selesaikan dengan menjahit menggunakan tusuk feston.
5. Dibagian atasnya selipkan tali untuk mengaitkan gantungan kunci.
6. Gunting kain flanel dengan bentuk bulat untuk ditempelkan di pipi.

Jumat, 27 Juli 2012

butter cream


 
 


Gunakan 2 lembar lingkaran flanel dgn warna yg berbeda.



Lalu potong seperti langkah2 membuat cream model biasa, tapi dengan cara menumpuk kainnya, buat yg memakai pola mungkin bisa selembar demi selembar memotongnya,berhubung tutorku ga pake pola jd biar hasilnya sama ditumpuk saja.


Lalu tahap membuat bentuk baling balingnya, juga sama seperti cara yg biasa hanya ditumpuk.


Setelah itu dijahit keluar masuk, isi dakron, bisa beri manik2 lalu tutup jahitannya.


Jadi deh

cara membuat bunga renda/pita organdi

bahan renda/pita organdi,,
 
1, potong renda satu ukuran 30cm yg satu 40cm,
2,  jait jelujur renda,trus kerut rendanya,satukan ujung2nya.



lalukan pada ke dua potongan renda.


3,  buat bunga dari pita,potong-potong menjadi 6 potong,lalu lipat dan buat kelopak-kelopak bunga,lalu satukan.



4, beri mutiara imitasi pada rangkaian pita,beri akrilik kecil-kecil disekelilingnya.



5, Setelah itu beri lem pada kerutan renda yg besar,lalu tumpuk dengan yg lebih kecil,beri lem lalu tumpuk dengan bunga pita.



6, Korsase renda ini bisa dipakai untuk hiasan bando atau dompet,bros dll

Rabu, 18 Juli 2012

caramembuat bunga kancing



Aneka Tuto
1. Gunting kain flanel seperti gambar dan juga sediakan kancing sebagai sari bunganya
2. potong ujung kin seperti gambar
3. Beri lem di bagian tengah, tumpuk dengan potongan kain flanel lainnya.
4. Letakkan kancing di tengah-tengah
5. Jahit kancing
6. dan jadi dehhhhhhhhhhhhhhh


cara membuat bunga gulung

1. Potong kain flanel seperti gambar sebanyak enam lembar, yang satu beda warna karena akan digunakan sebagai sarinya, ukuran sesuai selera, kalo yang kugunakan sekitar 6 cm
2. Semuanya digulung-gulung.
3. Rekatkan satu sama lain seperti gambar
4. Biar lebih cantik dua bunga gulung direkatkan menjadi satu seperti gambar. Jadi deh duo kembang…

cara membuat bunga tulip dari kain flanel

1. Potong kelopak bunga sebanyak sembilan lembar (di gambar cuma ada delapan, yang satu masih otw katanya…:D) dan daunnya. Dan juga lem serta tangkai bunga (biasa dijadikan untuk tangkai bunga plastik yang dalemnya kawat)
2. Ambil empat potongan kain flanel dan lem ujungnya
3. Satukan semua ujungnya seperti gambar
4. Ambil satu kelopak, lem terlebih dahulu dan kemudian digulung
5. Lapisi kelopak yang sudah digulung dengan kelopak lainnya.
6. Letakkan dulu bagian tengah mawar yang sudah jadi, ambil lima potongan kelopak lainnya dan lem bagian sisinya
7. Rekatkan sisi-sisi pada kelopak seperti gambar
8. Ambil bagian tengah kelopak, kemudian rekatkan bagian luar kelopak dengan mengelilinginya
9. Setelah selesei direkatkan, akan menjadi seperti gambar
10. Buat lubang kecil bagian tengah dengan digunting
11. Masukkan tangkai
12. Lem agar tangkai kokoh
13. Ambil potongan daun, beri lem dan rekatkan pada sisi-sisi bunga
14. Rekatkan pula potongan daun pada bagian tengah tangkai
15. Jadi dehhhhhhhh

Cara membuat aplikasi kupu,kupu,,,

1. Sediakan bahan-bahan standar buat bikin kerajinan flanel… Kain flanel, lem uhu dan kawat (untuk dibikin sungutnya si kupu)
2. Gunting kain flanel sesuai bentuk yang ada d gambar
3. Bentuk dan potong kawat agar bisa dijadikan sungutnya kupu-kupu (bisa juga menggunakan sari bunga yang biasa dipakai untuk membuat bunga plastic)
4. Ambil lembaran flanel yang sudah dipotong, kemudian lem kedua sisi pada bagian tengahnya.
5. Tekuk kain flanel seperti gambar
6. Satukan bagian pinggir atas kedua kain flanel yang sudah ditekuk seperti gambar
7. Beri lem pada bagian tengah kupu-kupu untuk menempel sungut
8. Kemudian tempelkan badannya…
9. Tarrrraaaaaa …jadi dehhh…..
10. Untuk mempecantik bisa dibei hiasan manic-manik pada sayap kupu-kupu…….
Gimanaaaa….cantik kaaannn…….

Selasa, 10 Juli 2012

cara membuat bando dari kain flanel

Cara Membuat Bando dari Kain Flanel

Horeeee…saatnya tutorial…buat yang mau bikinin anak ceweknya biar tampil cute secute yang nampilin ini…kikikikk…cekidott..
Pertama-tama bikin pita dulu buat hiasannya…

1. Potong seperti gambar, dan sediakan kancing untuk penghias bagian tengah
2. Tumpuk
3. Beri lem bagian tengah sehingga bisa mengkerut seperti gambar
4. Kasi kacing
Sekarang kita lanjut menghias bandonya..

1. sediakan bando
2. Potong flanel putuh lebih panjang dari ukuran panjang bando
3. Gunakan tusuk jelujur pada bagian tengah (bener gak yah nama tususknya..)
2. Serut benangnya
3. Beri lem pada bando
4. Tempelkan hasil serutan flanel pada bando
5. Jadi seperti gambar
8. Potong kain flanel warna lainnya sesuaiukuran panjang bando
9. Beri lem
10. Tempelkan pada bando yang sudah dihias
11. Jadi seperti gambar
12. Lem pita yang sudah dibuat
13. Tempelkan
14. Jadi dehhhhh
Simpelkaan..selamat berkarya…:

sumber; wikipedia.com

cara membuat bros dari kain flanel

Cara Membuat Bros dari Kain Flanel


Kerajinan berbahan kain flannel, akhir-akhir ini mulai menjamur. Dari model yang sederhana sampai yang kompleks dan rumit, banyak ditawarkan. Jenis kreasinya pun beragam sebut saja gantungan kunci, boneka, tempat tisu, tempat handpone, dompet, tempat pensil, pigura foto, sampai bros penghias jilbab atau baju juga dapat dibuat dari kain flannel. Kreasi kain flannel tidak sulit, dan justru menyenangkan karena merangsang kreatifitas Anda untuk mencipta model-model baru yang dapat dikoleksi sendiri, atau bahkan dijadikan chanel bisnis.
Membuat kerajinan dari kain flannel, tidak susah kok, cukup keteramplan menjahit dan kreasi kita dalam mebuat pola. Seperti saat kita membuat bros seperti contoh dibawah ini;
Bros Es Krim Stik
1.       Siapkan kain flannel 3 warna (pink, coklat tua, coklat muda), potong kain flanel sesuai pola.
2.       Satukan pola 1 (badan eskrim) yang terdiri dari kain warna pink dan coklat tua, dengan lapisan coklat diluar (paling atas)
3.       Jahit bagian badan es krim, jangan tutup rapat jahitan, sisakan sedikit.
4.       Pada lubang sisa jahitan itu, masukkan dakron, lalu rekatkan lagi jahitannya.
5.       Kemudian jahit kain coklat muda yang sudah dipotong sesuai pola 2 (stik eskrim)
6.       Sama seperti jahit badan, jangan sampai rapat, longgarkan sedikit untuk memasukkan dakron
7.       Beri lem bagian bawah eskrim
8.       Kemudian rekatkan dengan stik
9.       Tekan sisi-sisi eskrim agar lem  lebih menempel
10.   Terakhir tempelkan peniti bros, pada salah satu bagian, bros siap dikenakan.
Bros Es Krim Cone

1.       Siapkan kain flannel 3 warna (Pink, Coklat Muda dan Merah), gunting flanel sesuai pola
2.        Jahit bagian eskrim (pola kain pink)
3.       Berikan sedikit ruang untuk memasukkan dakron. Kemudian masukkan dakron
4.       Setelah kain direkatkan kembali, beri lem pada bagian bawah eskrim
5.       Jahit pola untuk cone (pola kain coklat muda), kemudian rekatkan cone dengan bagian eskrim.
6.       Setelah menyatu, tempelkan peniti bros di salah satu bagian, dan tambahkan topping (pola kain merah) diatas es krim.
7.       Bros Es krim siap dicoba.
------------------------------------------------------------------------------------------------------

sumber; wikipedia.com

Translate